Notification

×

Iklan

Iklan




Dikabarkan,Usulan Pansus IMB Dapat 'LAMPU HIJAU' Dari Fraksi Partai Golkar DPRD Medan....

, 22 Juni 2020
Medan,DP News
Usulan rencana pembentukan Pansus IMB  yang digagas utusan lintas fraksi di Komisi   4  DPRD Medan secara bertahap mendapat respon positif. Satu persatu dukunganpun mengalir dari anggota DPRD Kota Medan agar Pembentukan Pansus ini segera terbentuk.
Salah seorang anggota DPRD Kota Medan, dari Fraksi Partai Golkar, M.Rizki Nugraha juga menyambut baik pembentukan Pansus IMB tersebut untuk menindaklanjuti maraknya bangunan-bangunan bermasalah yang banyak berdiri di Kota Medan.
“Pembentukan Pansus IMB menurut saya sangat baik sehingga dapat diketahui apa duduk permasalahan sehingga banyak bangunan berdiri namun tidak memiliki IMB ataupun ada IMB tapi menyalahi peruntukannya,”terang politisi dari Fraksi GOLKAR kepada wartawan, Minggu (21/6).
Rizki Nugraha mengatakan  Komisi 4  DPRD Medan ingin agar Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kota Medan dari sektor retribusi IMB dapat semakin digenjot. Selain itu melihat saat ini penataan ruang dan bangunan sudah tidak teratur.
“Pansus IMB nantinya sekaligus menjadi masukan agar penataan ruang dan bagunan di Kota Medan dapat tertata dengan baik dan rapi, tidak semrawut lagi,”ujar nya.
Tambah M.Rizki Nugraha lagi, dari hasil kunjungan komisi 4  di lapangan dan dari rapat dengar pendapat yang dilakukan ada banyak temuan bangunan bermasalah, namun tidak ada penindakan yang dilakukan baik dari dinas PKPPR dan Satpol PP Mota Medan.
” Tentu hal ini menjadi pertanyaan kami di Komisi IV DPRD Medan, apa memang ada oknum yang membekingi bangunan-bangunan tidak berizin atau menyalahi aturan peruntukannya,”terangnya.
Kata anggota DPRD dari Fraksi Golkar ini lagi, untuk agenda pembentukan Pansus IMB tersebut, Ia sudah menelepon langsung Ketua Fraksi Golkar DPRD Medan, M.Afri Rizki Lubis, SE dan Ia sudah mendapat dukungan dari Ketua Fraksi Golkar untuk ikut dalam pembahasan Pansus IMB yang di gagas oleh komisi 4 tersebut.
”Saya barusan sudah menelepon ketua Fraksi Golkar dan beliau mendukung pembentukan Pansus IMB tersebut karena tujuannya sangat baik untuk penilaian pencapaian PAD Pemko Medan dari retribusi IMB,”jelasnya.
Sebagaimana diketahui,awalnya rencana pembentukan Pansus IMB itu disuarakan salah seorang  anggota Komisi 4  Antonius Devolis Tumanggor yang mengusulkan agar komisi IV DPRD Medan.
” Karena kami merasa peduli dan miris melihat minimnya PAD dari retribusi IMB, sementara begitu banyak bangunan yang berdiri diketahui tidak memiliki IMB ataupun menyalahi dari IMB yang di berikan. Kami menilai fungsi pengawasan dari DPKP2R dan Satpol PP sangat lemah dalam menjaga PAD Pemko Medan dari kebocoran yang dilakukan oleh oknum-oknum tertentu yang diduga selama ini telah membuat rugi masyarakat Kota Medan.(Rd)


| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |