Notification

×

Iklan

Iklan




Pansus LPj Walikota: Sepatutnya Medan Sudah Punya Pusat Oleh-Oleh Khas Kota Medan...

, 07 Juli 2020

 


Medan,DP News

Panitia Khusus (Pansus) Laporan Pertanggungjawaban (LPj) 2019 mendorong Pemko Medan untuk serius mempromosikan produk makanan khas Kota Medan.Sebagai kota terbesar ketiga di Indonesia, sepatutnya memiliki lokasi pusat penjualan oleh oleh khas Medan,” kata Anggota Pansus Parlindungan Sipahutar, dalam rapat pembahasan LPj 2019 dengan Dinas Ketahanan Pangan Kota Medan, Selasa (7/7) yang dipimpin Wakil Ketua, Rajuddin Sagala.

Dinas Ketahanan Pangan, pinta Parlindungan, dapat berkolaborasi dengan dinas lain mencarikan lokasi untuk pusat beberapa produk khas Kota Medan. “Infrastruktur supaya dapat disiapkan dan pelaku UKM dapat bekerjasama menyiapkam produk khas Kota Medan,” ujar Parlindungan.

Sementara, Modesta Marpaung, mempertanyakan kinerja Dinas Ketapang terkait pengawasan makanan higenis di pasar-pasar khusus pedagang makanan di lingkungan sekolah.

Menurut Modesta banyak makanan dan jajanan di lingkungan sekolah yang dikuatirkan menggunakan bahan pengawet. “Bagaimana pengawasan terhadap pedagang itu. Kita harus menjaga kesehatan anak sekolah. Saya dengar ada mobil laboratorium, sejauh mana fungsinya itu,” ujar Modesta.(Rd)

Htl2

| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |