Notification

×

Iklan

Iklan




Pasca F1H20: Juni Nanti 200 Atlit Meriahkan Kualifikasi Ski Air PON XXI di Teluk Balige.. .

, 31 Maret 2023
Foto: Ketua Umum PB PSAWI Danny Boestami Saat Meninjau Kelayakan Teluk Balige Sebagai Lokasi Kualifikasi PON XXI Cabor Ski Air yang Direncanakan  27 Juni -  4 Juli nanti/Tanda

Toba,DP News

Bekas lokasi F1 H20 Danau Toba bakal dijadikan sebagai salah satu tempat babak kualifikasi PON XXI Cabor Ski Air yang direncanakan  27 Juni -  4 Juli nanti.Even ini sudah ditunggu-tunggu karena pada PON XX Tahun 2020 di Papua,Cabor ski air tidak dipertandingkan.Diperkirakan 200-an atlet Ski Air bakal ikut bertarung dan belum termasuk para official-nya.


Ketua Umum Pengurus Besar Persatuan Ski Air dan Wakeboard Indonesia (PB PSAWI) Danny Boestami di Balige sudah langsung meninjau venue Teluk Balige tersebut untuk memastikan kelayakan lokasi.


Danny Boestami memaparkan rangkaian persiapan pertandingan olah raga Ski Air di ajang PON XXI terrmasuk sejumlah daerah sudah mengajukan diri sebagai panitia lokal. 


"Sudah ada beberapa daerah mengajukan diri sebagai lokasi (panitia), namun tim sudah  melihat kesiapan Balige dalam hal ini," katanya.


Lebih lanjut tim juga sudah mengecek sarana dan prasarana termasuk kedalaman, ketenangan dan gelombang air di lokasi. Pihaknya pun akan menerima masukan dari federasi dunia tentang lokasi ini.


Ditambahkan sarana Bandara yang dekat lokasi dan ketersediaan akomodasi menjadi nilai tambah akan kesiapan lokasi ini.


Sementara itu, Bupati Toba Poltak Sitorus sambut baik keputusan Gubsu Edy Rahmayadi dan Tim PSAWI yang memilih Kabupaten Toba sebagai salah satu tempat babak kualifikasi PON XXI cabang olahraga Ski Air yang direncanakan  27 Juni -  4 Juli nanti. 


"Untuk persiapan babak kualifikasi PON ini, fasilitas di sini sudah cukup baik. Prinsipnya Kabupaten Toba mendukung 100 persen supaya PON bisa sukses,"ujarnya Poltak Sitorus, Jumat(31/3). 


Sebelumnya,Gubsu Edy Rahmayadi memberikan  'kado istimewa' dimana Kabupaten Toba, sebagai salah satu dari 6 daerah yang dipercayakan Pemprovsu sebagai tempat penyelenggaran Pra PON 2023.Tanda/Redaksi


| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |