Notification

×

Iklan

Iklan




Patroli Blue Light Polres Toba di Lapangan jadi Rawan Kejahatan dan Lakalantas...

, 16 Januari 2022
Foto: Patroli Blue Light Polres Toba,Sabtu(15/1) Mulai Pukul 21.00 WIB/Tanda
Toba, DP News

Menurunkan angka kejahatan di wilayah hukum Polres Toba dan sesuai program Pimpinan agar Polri selalu ada di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan rasa aman di semua kegiatan masyarakat. 

Kapolres Toba AKBP Akala Fikta Jaya S.i.k.M.H  memerintahkan seluruh personil dan Polsek jajaran Polres Toba,Sabtu(15/1) mulai pukul 21.00 WIB agar melaksanakan patroli  Blue Light  di tempat-tempat yang rawan kejahatan dan rawan kecelakaan lalu lintas.

Melalui Patroli Blue Light ini diharapakan dapat memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat.Dan dalam kegiatan patroli Blue light turut juga dilakukan operasi yustisi untuk mengantisipasi penyebaran virus Covid- 19 dan  peredaran Narkoba dan laka lantas .

Hal itu disampaikan Kapolres Toba melalui Kasi Humas Polres Toba Iptu B. Samosir.Polri harus mampu memberikan rasa aman dan nyaman di semua kegiatan masyarakat dan sesuai atensi Kapolri dimana polisi harus dekat dengan masyarakat sesuai program temu warga.

Dengan demikian,Polri dapat secara langsung mendengarkan keluhan dan permasalahan yang ada di tengah-tengah masyarakat sehingga dapat dengan secepatnya memberikan solusi atau menyelesaikannya, ujarnya (Tanda)

| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |