Notification

×

Iklan

Iklan




Mau Tahu..,Ini Sejarah dan Arti Nomor Punggung 7 di Jersey Cristiano Ronaldo

, 15 April 2020
Jakarta,DP News
Martunis, anak angkat Cristiano Ronaldo, baru-baru ini berniat melelang salah satu jersey pemberian mega bintang asal Portugal tersebut demi membantu masyarakat setempat dalam perang melawan pandemi virus corona. Seragam Cristiano Ronaldo yang akan dilelang oleh Martunis adalah jersey Real Madrid pemberian CR7 saat berkunjung ke Indonesia pada 2013. Martunis lelang jersey Cristiano Ronaldo tersebut demi membantu masyarakat Banda Aceh kurang mampu yang terpengaruh pandemi virus corona ini. Jersey Real Madrid yang bakal dilelang Martunis bertuliskan nama dan nomor Ronaldo lengkap dengan tanda tangan sang megabintang.
"Itu jersey bukan jersey matchworn (bekas dipakai pemain), tapi jersey hadiah dari Ronaldo saat di diundang oleh Presiden SBY ke Bali pada tahun 2013," kata Martunis kepada Kompas.com, Sabtu (1/4).
"Saat itu saya juga diundang ke Bali bersama ayah angkat lalu diberi hadiah jersey itu," imbuh dia. Seperti hampir semua jersey Cristiano Ronaldo lain, jersey tersebut bernomor 7. Nomor punggung 7 memang telah lama diasosiasikan dengan Cristiano Ronaldo, baik di level klub atau pun tim nasional.
Hal ini terjadi pada musim pertamanya di Sporting CP pada 2002-2003 ketika ia mengenakan nomor punggung 28. Lalu, pada musim pertamanya di Real Madrid pada 2009-2010 ketika ia menggunakan nomor punggung 9 mengingat nomor punggung 7 ketika itu masih melekat di punggung legenda klub, Raul Gonzales.
Lelang Jersey Ronaldo Adalah jasa Sir Alex Ferguson yang pertama meyakinkan sang pemain untuk mengambil nomor punggung 7 ketika pertama bergabung dengan Manchester United pada 2004. Ketika itu, ia mengambil nomor tersebut setelah David Beckham, pemilik sebelumnya, pindah ke Real Madrid. Hanya empat tahun setelah pindah ke Man United, Cristiano Ronaldo mendapatkan Ballon d'Or pertamanya pada 2008. Setahun kemudian, CR7 pindah ke Real Madrid dalam rekor pemecah transfer dunia. Situasi ketika itu menjadi rumit karena nomor punggung 7 telah menjadi milik kapten klub Raul. Ronaldo akhirnya memakai nomor punggung 9 yang baru ditinggal Javier Saviola. Baca juga: Carlos Tevez Kenang Momen Dia Adu Pagi-pagian dengan CR7... dan Kalah Nomor 9 punya sejarah panjang di Real Madrid karena pernah dipakai oleh Alfredo Di Stefano dan juga Rolando Luis Nazario. Cristiano Ronaldo bahkan sempat mendaftarkan paten CR9 dan membuka beberapa toko CR9 di Madrid ketika itu.
Ronaldo harus menunggu satu tahun setelah Raul pindah ke Schalke pada 2010 untuk mendapatkan nomor sakti 7 tersebut. CR7 pun menggila dan menjadi top scorer Real Madrid sepanjang masa selama 9 musim bermain bagi kubu Santiago Bernabeu. Pindah ke Italia pada musim panas 2018, Cristiano Ronaldo mengambil nomor punggung 7 dari punggung gelandang sayap asal Kolombia, Juan Cuadrado. Cuadrado setuju untuk memberikan nomor punggungnya ke sang pemain lewat unggahan Instagram ketika itu: "Lebih baik memberi ketimbang menerima! Berkat bagi Cristiano dalam petualangan baru ini." Sementara itu, bagi timnas Portugal, Cristiano Ronaldo pertama memakai nomor punggung 17 saat memperkuat negaranya di Euro 2004 dengan nomor 7 masih dipakai oleh legenda Portugal, Luis Figo. Namun, setelah itu sang mega bintang tak lepas dari nomor punggung 7 termasuk kala membawa Portugal juara Euro 2016 setelah mengalahkan tuan rumah Perancis di final.(Rd/Kompas.com)

| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |