Notification

×

Iklan

Iklan




Surya Semangati Para Atlet Disabilitas: Percaya Diri Menggapai Prestasi

, 30 April 2021

Asahan,DP News

Pengurus National Paralympic Commite (NPC) Kabupaten Asahan melakukan audensi dengan Bupati Asahan H. Surya, BSc didampingi Kepala Dinas Kepemudaan, Olahraga dan Pariwisata, Jum'at (30/4).di rumah Dinas Bupati.

Ketua NPC Kabupaten Asahan Andi Ernes Simatupang menyampaikan maksud dan tujuan audensi hari ini adalah untuk menjalin silaturahmi dan memperkenalkan kepengurusan NPC Kabupaten Asahan. Awalnya NPC ini dibawah naungan KONI, tetapi sejak tahun 2015 NPC resmi mengundurkan diri dari KONI dan berdiri sendiri, ucap Andi.

Andi mengatakan, NPC Kabupaten Asahan merupakan induk organisasi untuk para atlet penyandang disabilitas (kekurangan pada fisik). Walaupun memiliki kekurangan pada fisiknya, tetapi para atlet disabilitas ini memiliki rasa percaya diri yang tinggi untuk dapat berprestasi sama seperti para atlet lainya (yang tidak memiliki kekurangan fisik), ucap Andi.

Hal ini dibuktikan mereka dengan masuknya Kabupaten Asahan pada peringkat 5 besar untuk Sumatera Utara. Dan kami berharap kedepannya atlet disabilitas kita yang menjadi mayoritas untuk mewakili Sumatera Utara pada perhelatan Pekan Paralimpik National 2024. Jadi kami berharap dukungan dari Pemerintah Kabupaten Asahan untuk mewujudkan hal tersebut, harap Andi.

Menanggapi hal itu, Bupati Asahan, H. Surya, BSc mengatakan, selaku Bupati Asahan saya harus bertanggung jawab dengan organisasi yang resmi di Kabupaten Asahan. Apalagi organisasi tersebut membawa nama besar Kabupaten Asahan serta membawa prestasi yang membanggakan bagi Kabupaten Asahan, ucap Surya.

Oleh karena itu, Pemerintah Kabupaten Asahan akan memberikan perhatian yang penuh kepada NPC Kabupaten Asahan dalam melakukan pembinaan kepada para atlet disabilitasnya, agar prestasi yang telah dicapai tidak menurun, tetapi prestasi tersebut harus meningkat.

Surya berpesan kepada para atlet disabilitas, kalian jangan pernah rendah hati, tetapi harus tetap percaya diri dalam menggapai prestasi yang sudah kalian impikan. Raih terus pretasi kalian, dan bawa bangga nama besar Kabupaten Asahan.(ZN)

| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |