Notification

×

Iklan

Iklan




"Pak Kapolres ...Pak Kajari,Titip Jembatan Titi Dua Sicanang..."

, 18 Maret 2022
Foto: Jembatan Titi Dua Sicanang Ditinjau Walikota Medan M Bobby Afif Nasution, Jumat (18/3)/Tums
Medan,DP News     

"Pak Kapolres dan Pak Kajari, saya titip agar pembangunan ini bisa dilihat-lihat sebab, jembatan ini akses satu-satunya. Kami terbuka disini dalam pengerjaannya"kata Walikota Medan M Bobby Afif Nasution.

Hal itu disampaikan Bobby saat meninjau Jembatan Toto Dua Kelurahan Belawan Sicanang, Medan Belawan,Jumat(18/3).

Menurutnya,Kapolres Pelabuhan Belawan dan Kajari Belawan sengaja diundang dalam syukuran ini agar pembangunan jembatan yang dilakukan dapat diawasi.

Pemko Medan katanya berkomitmen untuk membangun Jembatan Titi Dua, Kelurahan Belawan Sicanang sebab, pembangunan jembatan ini sangat diimpikan masyarakat karena keberadaannya cukup vital karena menghubungkan dua kelurahan yakni Kelurahan Belawan Sicanang dan Kelurahan Belawan Bahari.

“Pembangunan infrastruktur jembatan yang dilakukan selama ini belum maksimal. Padahal jembatan ini jalan satu-satunya akses masuk ke Sicanang. Kita ingin memberikan yang terbaik bagi seluruh masyarakat, terutama warga Kelurahan Belawan Sicanang,” tambah Bobby di hadapan Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Faisal Rahmat HS SIK SH MH, Kajari Belawan Nusirwan Sahrul SH MH, 

Didampingi Kadis Pekerjaan Umum (PU) Kota Medan Topan OP Ginting,Bobby selanjutnya berharap agar pembangunan jembatan yang dilakukan akan berjalan dengan lancar. Apalagi pembangunan yang dilakukan, ungkapnya, juga ditandai dengan syukuran sekaligus mengundang anak-anak yatim sekaligus diberi santunan.

Dalam pembangunan jembatan ini, kata Bobby Nasution, hal yang diutamakan fungsinya untuk memudahkan masyarakat beraktifitas. Dengan demikian fungsinya ke depan dapat efektif terhadap kegiatan ekonomi di Sicanang. 

”Jadi saya mohon kepada Pak Kapolres dan Pak Kajari, mari  sama-sama kita lihat pembangunannya sehingga dikerjakan dengan baik. Sebab, jembatan ini menyangkut hidup orang banyak,” ujarnya.(rd)

| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |