Notification

×

Iklan

Iklan




Seleksi PPDB SMA-SMK TA 2022: Total Peserta 39.312,Diterima 12.202 Orang...

, 30 Mei 2022
Foto: Plt Kadisdik Sumut Lasro Marbun
Medan,DP News

Jumlah calon siswa yang mengikuti seleksi total seluruhnya 39.312 orang dan jumlah lulus hasil seleksi sebanyak 12.202 orang.Secara rinci dijelaskan untuk jalur Affirnasi jumlah pendaftar 17.330 orang dan yang diterima 7293 orang.

Untuk disabilitas jumlah pendaftar 103 orang, diterima 9 orang. Sedangkan jalur perpindahan tugas orangtua pendaftar 37 orang dan lulus seleksi 14 orang. Begitu juga untuk anak guru jumlah pendaftar 102 orang dan diterima 53 orang. 

Anak tenaga kesehatan Covid-19 pendaftar 14 orang dan menang seleksi 8 orang. Prestasi lomba bidang akademik jumlah pendaftar 295 orang dan lulus diterima seleksi 144 orang. Dan jarak domisili jumlah pendaftar 21.359 orang dan yang lulus seleksi 4643 orang.

Demikian hasil seleksi PPDB SMK diumumkan Plt Kadis Pendidikan Sumut Lasro Marbun melalui Ketua Panitia Pelaksanaan Pendaftaran Peserta Didik Baru (PPDB) TA 2022-2023 Sekolah Menengah Kejuruan Negeri se-Sumatera Utara Ichsan Siregar,Senin (30/5).

Press relis yang diterima wartawan melalui Ketua PPDB Dinas Pendidikan Sumut Ichan Siregar menyebutkan, seleksi yang dilakukan yakni meliputi Jalur Afirnasi, Jalur Disabilitas, Perpindahan Tugas Orang Tua, Anak Tenaga Kesehatan Covid 19, Jalur Prestasi Lomba Bidang Akademik, Prestasi Non Akademik, dan Jarak Domisili untuk kelas Industri.

Sementara lanjut Ichan Siregar lagi untuk yang kelas Industri jumlah pendaftar 20 orang dan yang lulus sebanyak 20 orang.

Demikian keterangan dari Plt.Kadis Pendidikan Sumut, Lasro Marbun melalui ketua PPDB tahap 1 tahun 2022-2023 di SMKN se Provinsi Sumatera Utara.(rel/Rd) 





| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |