Notification

×

Iklan

Iklan




Bupati di Pesta HUT dan Pesta Panen GKPI Porsea Kota,Jemaat Keluhkan Masalah Pupuk

, 03 September 2023

Toba,DPNews

Pesta perayaan HUT ke-57 sekaligus pesta panen GKPI Porsea Kota,Minggu (3/9) sengaja dibuat bersamaan dengan pesta panen, sebagai bentuk syukur jemaat atas hasil panen yang mereka dapatkan tahun ini. 


Meski begitu, jemaat gereja GKPI Porsea Kota tetap menyampaikan keluhan mereka soal kelangkaan pupuk yang berdampak pada hasil panen. 


Menanggapi keluhan itu,Bupati Toba Poltak Sitorus mengakui bahwa kuota pupuk subsidi saat ini tidak mampu memenuhi kebutuhan petani. 


Hal ini tidak lepas dari perang antara Ukraina dengan Rusia, terlebih bahan baku pupuk terbesar berasal dari dua negara itu. 


Untuk mengatasi kelangkaan itu,bupati mengajak seluruh jemaat menggunakan pupuk organik. Selain dapat mempertahankan kesuburan tanah, pupuk organik juga dapat memberikan hasil yang maksimal. 


Berbeda halnya dengan penggunaan pupuk kimia yang membuat tanah menjadi candu, bahkan bisa merusak kesuburan tanah jika digunakan secara terus-menerus. 


"Kita tidak boleh bergantung terus pada pupuk kimia, seperti dulu kita buat debu, kita harus coba sekarang. Kalau selama ini kita pakai pupuk kimia, kalau ini kita teruskan, tanah akan menjadi seperti tanah liat. Maka  kita harus berubah, kita harus pakai pupuk organik," kata Bupati melanjutkan. 


Poltak Sitorus mengakui, penggunaan pupuk organik akan menambah rasa lelah pada petani karena harus mengolah pupuk organik terlebih dulu sebelum kemudian ditabur ke tanaman. 


Selain menyikapi keluhan jemaat yang didominasi petani, Poltak Sitorus juga menyampaikan rasa terimakasih atas sambutan jemaat terhadap jajaran Pemkab Toba yang hadir saat itu. Beliau juga menyampaikan ucapan selamat Ulang Tahun ke-57 Gereja GKPI Porsea Kota.

 "Selamat Ulang Tahun yang ke-57 untuk GKPI Porsea Kota," ujarnya mengakhiri. 


Bupati Poltak Sitorus dan jajaran beserta pimpinan Gereja GKPI. Porsea Kota juga memberikan hadiah kepada para pelajar yang meraih juara di sekolah. 


Sebelumnya Bupati Toba Poltak Sitorus didampingi Ketua TP-PKK Kabupaten Toba Ny.Rita Marlina Poltak Sitorus, Sekdakab Toba Augus Sitorus dan sejumlah  pimpinan perangkat daerah mengikuti ibadah di GKPI Porsea Kota.


Khotbah disampaikan Pdt. Resort Porsea Kota, Pdt. Harrison Banurea yang mengutip ayat Alkitab 2 Korintus 8:1- 7 yang juga menjadi tema acara yaitu Melayani Dengan Kasih. Tanda/Redaksi

| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |