Notification

×

Iklan

Iklan




Jabat Plh Sekda Medan 18 Hari,Benny Sinomba Siregar Bakal Maju di Pilkada Kota Medan?...: Masa Aktif ASN Sampai 2033 Nanti....

, 19 Mei 2024

 

Foto: Walikota Medan Bobby Nasution Saat Melantik Benny Sinomba Siregar Sebagai Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Medan/Dok
Medan,DP News 

Nama Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Medan Benny Sinomba Siregar akhir akhir ini ramai diperbincangkan saat dihunjuk sebagai Plh Sekda Medan menyusul diangkatnya Sekda Medan Wiriya Alrahman sebagai Pj Bupati Deliserdang.


Kepala BKDPSDM Medan Sutan Tolang Lubis saat dikonfirmasi membenarkan penghunjukan Benny Sinomba Siregar sebagai Plh Sekda Medan.


Meski hanya 18 hari menjabat sebagai Plh Sekda Medan mulai 26 April-13 Mei namun cukup ramai diperbincangkan karena dikait-kaitkan dengan hubungan kekerabatan dengan Walikota Medan Bobby Nasution.


Namun dua hari belakangan ini nama Benny Sinomba kembali menghangat dengan kabar sudah mengambil formulir pendaftaran sebagai Bakal Balon Walikota Medan dari DPC PDI Perjuangan Medan.


Mengenai kabar tersebut,Benny Sinomba sudah membantah kabar pengambilan formulir pendaftaran Balon Walikota Medan dari DPC PDI Perjuangan Medan.


Sementara itu,dari segi karier Benny Sinomba Siregar sudah 2 kali menduduki jabatan Eselon II dalam kepemimpinan Walikota Medan Bobby Nasution yakni Kepala Badan Pendapatan Daerah( Bapenda) Medan dan saat ini Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Medan.


Penelusuran dari website Pemko Medan,Minggu(19/5) menyebutkan Benny Sinomba Siregar tercatat kelahiran, 1 Juni 1973 yang berarti masih berusia 51 tahun dimana dari segi masa tugas untuk pejabat Eselon II sampai usia 60 tahun.Masa pengabdian sampai Tahun 2033 nanti atau sekitar 9 tahun lagi masih berstatus ASN.Tim DP/Rumapea/Redaksi

| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |