Notification

×

Iklan

Iklan




Hari Guru di SMP Negeri 1,Rico Waas: " Tanpa Guru Saya Tidak Bisa Berdiri di Sini…"

25 November 2025
Foto: Walikota Medan Rico Waas Salami Para Guru Usai Upacara Hari Guru di SMP Negeri 1 Medan, Selasa(25/11)
Medan,DP News 

Rinduku hujan tidak menurunkan semangat para siswa mengumandangkan Lagu 'Himne Guru' pada upacara Peringatan Hari Guru Tahun 2025 di Lapangan SMP Negeri 1 Medan, Jalan Bunga Asoka, Selasa (25/11).Bahkan, keharuan tampak jelas di wajah Wali Kota Medan, Rico Tri Putra Bayu Waas yang mengenakan pakaian adat Melayu, Rico berdiri tegap sebagai pembina upacara meski bajunya basah oleh hujan.


“Saya bersekolah di sekolah ini. Tanpa mereka, saya tidak bisa berdiri di sini.Guru-gurulah yang telah membentuk jati diri saya sebagai anak Medan yang belajar dan tumbuh di kota ini,"ujarnya.


“Terima kasih yang tidak terhingga kepada para guru. Semangat tanpa lelah para guru adalah cinta kasih yang sangat luar biasa kepada bangsa ini,” ungkapnya.


Rico menyampaikan doa dan penghargaan mendalam bagi para guru, khususnya di Kota Medan.


“Selamat Hari Guru. Semoga Allah Tuhan Yang Maha Kuasa melindungi para guru dan kita semuanya. Terima kasih,” tutupnya.


Selepas upacara, Rico menyalami satu per satu guru yang hadir. Senyum bangga dan haru terpancar dari wajah para pendidik yang menerima penghormatan tersebut—meski hujan belum juga reda.


Pada upacara itu, Wali Kota juga membacakan amanat tertulis Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah RI, Abdul Mu’ti. Disampaikannya, pemerintah terus berupaya meningkatkan kualifikasi, kompetensi, dan kesejahteraan guru di seluruh Indonesia.


Guru, menurutnya, adalah agen pembelajaran dan peradaban yang membentuk karakter serta akhlak generasi bangsa. Ia mengajak seluruh pihak untuk semakin menghargai peran guru dan mengingatkan para murid agar memuliakan guru sebagai bentuk penghormatan kepada ilmu dan masa depan mereka.


“Guru hebat, Indonesia kuat,” pungkasnya.Rumapea/Redaksi

| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |