Notification

×

Iklan

Iklan




Proyek Drainase Jalan Sei Belutu: Alat Berat Beko Masih Nimbun dan Gilas Pinggiran U-Ditch....

, 14 Januari 2022
Foto: Alat Berat Beko Masih Beroperasi di Jalan Sei Belutu, Jumat (14/1)/Tums
Medan,DP News

Alat berat Beko masih beroperasi dan sejumlah pekerja masih melakukan penimbunan sisi parit yang sudah dipasangi U Ditch. Pengamatan,Jumat(14/1) sekitar pukul 10.15 WIB,alat berat Beko mengangkat tanah untuk timbunan sisi parit.Tumpukan tanah masih terlihat di lapangan katanya untuk menutupi sisi kosong parit.

Akibat masih dioperasikannya alat berat Beko dan tumpukan tanah tersebut, tinggal setengah ruas jalan yang bisa dilalui kenderaan.

Pengamatan di lapangan, tumpukan tanah drainase yang mengganggu jalan yang selama ini ternyata di manfaatkan pihak kontraktor untuk menimbun sela-sela U-Ditch antara sisi kiri dan kanan.

Sistem kerja di lapangan,  para pekerja terlebih dahulu memasukan tanah bekas korekan drainase yang di manfaatkan untuk menimbun sela-sela dari U- Ditch dengan memakai alat berat beku.

Dan penutupan sela-sela lubang yang di timbun tidak sampai rata dengan permukaan jalan raya, akan tetapi para pekerja dengan alat manual memoles dari atas sampai ke permukaan jalan raya dengan tanah timbun yang baru, seolah -olah pihak kontraktor menggunakan tanah timbun baru menutupi cela sisi kiri, kanan U-Ditch.

Sebelumnya disiarkan bahwa Kadis PU Medan Topan Obaja Ginting mengklaim proyek drainase di Jalan Sei Belutu sudah selesai dan tinggal pembersihan.

Sementara pengamatan di hari kedelapan, pengerjaan proyek masih berlangsung dan parit belum ditutup sehingga warga belum bisa bebas masukkan kenderaannya ke rumah dan masih diparkirkan di pinggir jalan.(TS/rd)

| | | | | | | | | | | | | | | | | | | | | |